Bursa saham Korea Selatan pagi
ini mengalami peningkatan (09/01). Meskipun para pelaku pasar di Kor-Sel masih
was-was menjelang musim pelaporan keuangan di bursa lokal, akan tetapi naiknya
saham berkapitalisasi raksasa Samsung Electronics tampak mampu mencairkan
kebekuan di lantai bursa.
Indeks spot Kospi tampak bukukan
kenaikan sebesar 0.5% dan berada di posisi 2007.1 poin pagi ini. Indeks
berjangka Kospi 200 pagi ini mengalami pembukaan pada posisi 265.80 poin.
Indeks berjangka tersebut mengalami kenaikan sebesar 40 poin dari posisi
penutupan perdagangan sebelumnya. Saat ini indeks berjangka tampak mengalami
penurunan tipis ke posisi 265.75 poin.
Saham raksasa Samsung Electronics
mengalami peningkatan sebesar 0.8%. Laporan keuangan perusahaan ini menunjukkan
keuntungan kuartal keempat yang lebih besar dari estimasi yaitu sebesar 8.3
miliar dolar AS.
Tongyang Networks mengalami
peningkatan luar biasa tajam nyaris 15% setelah dilaporkan bahwa perusahaan
telah menyelesaikan negosiasi untuk menjual unit IT ke IBM Korea Selatan
senilai 50 miliar won (47 juta dolar).
Analis Vibiz Research dari Vibiz
Consulting memperkirakan bahwa pergerakan indeks berjangka Kospi akan cenderung
naik terbatas. Indeks berjangka ini diperkirakan akan mengetes level support
dan resistance pada kisaran 265.00 – 266.20 poin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar